Pemerintahan

ATR/BPN Segera Terbitkan Peta Lahan Stadion Sampang

Diterbitkan

-

Ilustrasi stadion. (ist)

Memontum Sampang – Gelar rapat internal yang dilakukan oleh tim pembebasan lahan stadion, Kamis (15/8/2019), antara Agraria, Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Sampang, Disporbudpar, Dinas Perhutanan, BPKAD Sampang dan Tokoh masyarakat di Aula ATR/BPN Sampang.

Kabid Olahraga Disporbudpar Sampang Ainur Rofik mengatakan dalam rapat tersebut membahas tentang persetujuan hasil pengukuran lahan stadion yang dilakukan oleh ATR/BPN Sampang di Desa Batu Karang dan Desa Sejati Kecamatan Camplong Kabupaten Sampang.

“Dipaparkan kepada tim secara internal mengenai hasil pengukuran lahan stadion,” ungkap Rofik kepada memontum.com, Senin (19/8/2019) siang.

Lebih lanjut, Rofik mengatakan bahwa inventarisasi mengenai pengukuran lahan stadion telah mencapai tahap akhir dan telah disetujui oleh tim internal, selanjutnya akan diterbitkan dan diumumkan kepada pemilik tanah.

Advertisement

“Ini inventarisasi terakhir tentang hasil pengukuran peta bidang, kemudian akan diterbitkan dan diumumkan kepada masyarakat,” pungkasnya.

Saat ditanya mengenai kapan akan dilakukan pengumuman kepada masyarakat, Rofik mengatakan akan dilakukan dalam minggu ini.

“Insaallah secepatnya, kemungkinan minggu ini, ketua tim yang akan menentukan jadwalnya,” tandasnya.

Sementara itu, Kasi Pengadaan Tanah ATR/BPN Sampang Rijatnoko Wibowo saat dihubungi via telepon tidak ada respon untuk menanyakan kepastian jadwal pengumuman hasil pengukuran kepada pemilik tanah. (zyn/oso)

Advertisement

 

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas