Pemerintahan

Percasi Sampang Munculkan Bibit Atlet Lewat Kejurkab

Diterbitkan

-

Ketua Percasi Sampang Moh Hosen saat memberikan trofi kepada pemenang. (zyn)
Ketua Percasi Sampang Moh Hosen saat memberikan trofi kepada pemenang. (zyn)

Memontum Sampang – Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Kabupaten Sampang gelar kejuaraan tingkat kabupaten (Kejurkab) catur Percasi Sampang pada 7-8 Desember 2019 di Aula Dinas Pemuda Olahraga Budaya dan Pariwisata (Disporabudpar).

Dalam kejuaraan tersebut ada 3 kategori yang dilombakan, yakni junior tingkat SD putra putri, SMP junior putra putri dan SMA/SMK senior.

Ketua Percasi Kabupaten Sampang, Moh Hosen mengatakan kejurkab catur yang digelar oleh Percasi Kabupaten Sampang bertujuan untuk mencari bibit-bibit atlet, yang nantinya akan disiapkan di event yang lebih bergengsi.

“Dalam waktu dekat, kami akan mengikuti Bupati Cup catur Pamekasan. Jadi dengan digelarnya kejurkab ini (Kejurkab catur, red) yaitu untuk menjaring atlet para atlet junior,” ungkapnya kepada Memontum.com, Kamis (12/12/2019) pagi.

Advertisement

Selain digelarnya kejurkab catur untuk menjaring para atlet junior, Hosen sapaan akrabnya menjelaskan bahwa dengan kegiatan kejurkab catur tersebut dapat menambah jam terbang bagi atlet catur yang ada di Sampang.

“Kami berharap dari kejuaraan ini juga dapat menambah jam terbang bagi atlet catur di Sampang,” harapnya.

Hosen menambahkan, pihaknya merasa senang. Sebab dalam kejuaraan tersebut cukup diminati oleh para pelajar khususnya yang berani mengasah kemampuannya dalam bermain catur.

“Alhamdulillah ada 115 peserta yang mengikuti kejuaraan tersebut dari semua kategori. Ini merupakan keberhasilan Percasi Sampang dalam menyelenggarakan kejurkab catur,” pungkasnya.

Advertisement

Dirinya berharap, pelaksanaan kejurkab catur dapat terselenggara kembali tahun depan, dengan jumlah peserta melebihi tahun ini.

“Semoga tahun depan bisa kembali terselenggara dengan antusiasme peserta yang lebih tinggi,” harapnya. (zyn/oso/adv)

 

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas